Ardy Ganggas Puji Molas Manggarai Beatriks Tulur Tembus “The Top Five” Puteri Kampus ISI Denpasar
Denpasar (flobamora-bali.com) – PRESTASI membanggakan diukir molas Manggarai asal Ruteng, Flores, Beatriks Alvionita Tulur. Mahasiswa Program Studi Sendatasik Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar ini berhasil menembus peringkat empat terbaik dalam ajang Pemilihan Puteri Kampus ISI Denpasar 2016 di Aula Kampus Isi Jalan Nusa Indah Denpasar Sabtu 19 November 2016 malam.
“Saya berterima kasih atas nama pribadi dan keluarga atas dukungan dan motivasi luar biasa keluarga besar Manggarai dan Flobamora Bali. Saya bisa masuk The Top Five sudah merupakan pencapaian yang luar biasa,” ujar Beatriks saat dihubungi flobamora-bali.com.
Beatriks berhasil membuktikan diri sebagai salah satu molas Manggarai di Bali yang bisa menembus kompetisi ketat di kampusnya. Dia bahkan menjadi puteri Flobamora Bali pertama dan satu-satunya yang bisa melaju ke panggung kompetisi tersebut. “Saya senang karena bisa bersaing dengan putera-puteri asli Bali yang hebat-hebat,” katanya.
Segudang pengalaman berharga dikantongi Beatriks selama masa karantina hingga puncak acara pemilihan tersebut. “Walau saya belum berhasil masuk tiga besar, tetapi ini sudah luar biasa. Saya menikmati semua tahapan dalam proses.
Yang penting saya akhirnya menjadi salah satu duta seni Kampus ISI Denpasar,” ujarnya.
Ketua Ikatan Keluarga Manggarai Bali (IKMB) Ardy Ganggas, menyampaikan profisiat atas prestasi molas Manggarai yang aktif menjadi pengurus Iakatan Muda-mudi Langke Rembong (Immalabong) Bali ini. “Luar biasa. Membanggakan kita. Prestasi Beatriks harus memotivasi dan menginspirasi anak-anak muda lain dari Manggarai di Bali,” harapnya. ***